Apakah ada efek samping pemakaian cream Natual 99? Apakah cream ini aman untuk wajah? Kali ini aku mau bahas salah satu krim yang bisa dibilang krim legend nih. Kenapa aku bilang begitu? Soalnya produk ini sudah eksis sejak lama, sebelum aku mulai tertarik bahas skincare, dan sudah dinyatakan berbahaya, tapi nyatanya masih dijual bebas hingga kini.
Apa mungkin cream Natural 99 yang sekarang beredar itu berbeda dengan yang versi lama? Apakah kalau versi yang baru sudah terdaftar di BPOM? Atau yang berbahaya itu yang palsu, sedangkan cream Natural 99 yang asli itu tidak berbahaya?
Jadi, BPOM itu bukan hanya sekedar memeriksa apakah suatu kosmetik layak menerima izin edar atau tidak, tapi BPOM juga kerapkali melakukan razia, entah itu ke tempat pembuatan kosmetik maupun gudang toko kosmetik ilegal. Jika suatu tempat usaha kedapatan melakukan produksi kosmetik ilegal, maka tempat usaha itu bisa ditutup, dan pemiliknya bisa kena hukuman. Begitu juga dengan pemilik toko kosmetik yang menjual kosmetik ilegal, jika kena razia BPOM, BPOM berhak melakukan penyitaan dan pemilik toko tersebut bisa dikenai hukuman.
Razia Cream Natural 99
Pada Agustus 2018 lalu, BPOM mengumumkan sejumlah produk kosmetik berbahaya. Salah satu yang disebutkan di situ adalah cream Natural 99. Tidak disebutkan apa yang membuat cream itu disita, apakah karena mengandung merkuri, hidrokinon, atau sekedar tidak punya izin edar dari BPOM. BPOM menghimbau agar konsumen lebih bijak dalam dalam memilih kosmetik.
Jauh sebelum itu, pada Desember 20212 telah terjadi penangkapan terhadap orang yang berjualan kosmetik tanpa izin edar, salah satunya adalah krim Natural 99.
Pada September 2011 lalu, BPOM juga menerbitkan laporan terkait produk ilegal yang mengandung bahan berbahaya. Kalian bisa buka di https://www.pom.go.id/new/view/more/berita/967/Berbagai-Macam-Produk-Ilegal-dan-Mengandung-Bahan-Berbahaya-Ditemukan.html. Hasil temuan itu diantaranya adalah 57 kosmetik ilegal / mengandung bahan berbahaya. Adapun produk kosmetik ilegal tersebut paling banyak menggunakan merk Pond’s dan Citra. Itu artinya, ada pemalsuan kedua produk tersebut.
Apakah cream Natural 99 mengandung merkuri?
Sedangkan yang lainnya adalah beberapa kosmetik berbahaya karena mengandung merkuri, salah satunya adalah Natural 99. Nah, kalau ini jelas ya, produk ini berbahaya karena mengandung merkuri. Merkuri itu tentu saja zat yang berguna, tapi bukan untuk kulit. Merkuri termasuk logam berat, dan tak seharusnya digunakan dalam pembuatan kosmetik. Efek penggunaan merkuri pada kulit bisa menyeyabkan kerusakan pada kulit. Kosmetik bermerkuri bisa memutihkan kulit dalam waktu cepat, tapi efek jangka panjangnya tidak bagus. Apalagi jika merkuri sudah menumpuk di kulit. Selain itu, merkuri juga bisa berefek ke organ dalam tubuh apabila terhirup atau masuk ke dalam tubuh.
Tapi, kalau melihat dari berita tersebut kalau ada pemalsuan kosmetik merk Citra dan Pond’s, apakah ada kemungkinan kalau cream Natural 99 yang kena razia itu adalah yang palsu?
Bagi yang sudah paham bagaimana cara membedakan kosmetik yang legal dan abal-abal, bisa dengan mudah mengidentifikasi kalau cream Natural 99 adalah cream abal-abal, entah itu yang versi biasa, maupun yang cream Natural Plus Vitamin E.
Cream Natural 99 tidak terdaftar di BPOM
Dari penampilannya saja sangat tidak meyakin kan. Apalagi harganya yang sangat murah, ada yang jual di bawah Rp10.000 satu pot. Wajar nggak kalau ada cream pemutih yang dijual dengan harga segitu? Kira-kira apa sih isinya sehingga bisa dijual semurah itu? Sayangnya, tidak dicantumkan komposisi produk ini di kemasan. Nama produsennya juga tidak dicantumkan.
Ada juga yang di kemasannya terdapat hologram berwarna silver. Harganya pun lebih mahal. Tapi menurut aku, sama saja sih tak punya izin edar dari BPOM.
Kok masih ada aja ya yang mau cream seperti ini. Jangan tergiur dengan klaim-klaim heboh. Yang harus diperhatikan adalah keamanannya. Kalau suatu krim diklaim bisa memutihkan dalam waktu cepat, tetapi tak ada izin edar dari BPOM, tak jelas produsennya, tak jelas juga bahan-bahannya, maka patut dipertanyakan. Sekalipun penjualnya berdalih kalau produk tersebut sedang dalam proses pendaftaran ke BPOM.
Ada juga yang menjual cream Natural 99 dilengkapi dengan kertas brosur. Di kertas tersebut terdapat keterangan manfaat seperti memutihkan wajah, menghilangkan jerawat, mengencangkan wajah, mengecilkan pori-pori, dan sebagainya. Selain itu, ada juga cara pakai cream ini. Kemudian ada klaim kalau produk ini cocok untuk semua jenis kulit. Kemudian ada keterangan nomor registrasi yang nggak tau itu nomor apa. Tapi yang pasti sih, itu bukan nomor registrasi BPOM.
Kesimpulan
Cream Natural 99 merupakan cream yang tak berizin edar dari BPOM. Krim ini juga pernah dinyatakan oleh BPOM mengandung merkuri. Jadi, cream Natural 99 merupakan cream yang berbahaya, tidak aman digunakan.
Gunakan yang aman saja lah. Banyak kok skincare yang murah dan juga aman. Cream bermerkuri bisa bikin putih dalam waktu cepat, tapi wajah bisa rusak. Cream yang aman, memang hasilnya tak secepat cream bermerkuri, tapi tidak menyebabkan wajah rusak. Kalian pilih mana?
Tapi, kalau kalian penasaran ingin mencoba cream Natural 99, itu sih pilihan kalian, kan wajah juga wajah kalian. Di sini kan aku menghimbau, mau diikuti atau tidak, kalian bebas memilih. Maraknya penjual kosmetik abal-abal karena kesadaran konsumen untuk memilih kosmetik yang aman itu masih kurang. Sederhananya, permintaan kosmetik abal-abal itu masih tinggi di pasaran. Jadi, bukan sekedar penjual atau pembuatnya yang ditindak, tapi kesadaran konsumen terhadap kosmetik berbahaya juga perlu ditingkatkan.